Advertisement
Ricuh Derbi Mataram: Tak Hanya Bakar Mobil, Massa Juga Jarah Tas Polisi

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Kapolresta Jogja Kombes Armaini mengatakan massa tidak hanya membakar serta merusak dua mobil dinas milik Polresta Jogja dalam kericuhan seusai laga PSIM melawan Persis Solo di Stadion Mandala Krida, Senin (21/10/2019).
Menurut Armaini, massa juga menjarah barang-barang yang ada di kedua mobil tersebut. Padahal di dalam mobil ada tas dari petugas kepolisian. Kerumuman yang beringas tersebut bahkan menahan mobil pemadam kebakaran yang akan memadamkan api.
Advertisement
“Sementara satu mobil damkar [pemadam kebakaran] yang didatangkan saja ditahan masuk,” lanjut Kapolresta.
“Mereka tidak hanya merusak tapi menjarah. Mereka datang kemari bukan untuk nonton bola. Semua akan kami evaluasi. Kami akan duduk semeja dengan panpel dan pengelola stadion nantinya.”
Armaini mengatakan satu mobil Mitsubishi Lancer yang dibakar dan satu mobil Mazda 3 2018 dirusak di area parkir Stadion Mandala Krida adalah kendaraan dinas Polresta Jogja.
“Maaf, ini mobil dinas. Bukan saya yang beli ini, yang jelas ini Mazda 3 2018 dan Mitsubishi Lancer, belum lagi alat-alat kelengkapannya di dalam,” kata Kombes Armaini.
Pertandingan tersebut sebenarnya tak lagi menentukan langkah PSIM maupun Persis Solo di Liga 2 2019. Keduanya dipastikan kandas di fase grup. Empat tim dari Grup Timur yang lolos ke delapan besar adalah Persik Kediri, Mitra Kukar, Persewar Waropen, dan Martapura FC. Persik dan Persewar adalah tim promosi dari Liga 3 musim lalu.
Namun, tensi Derbi Mataram selalu panas dan akhirnya memuncak di ujung laga saat pemain kedua kesebelasan tak bisa mengendalikan emosi. Penonton kemudian menghambur ke lapangan dan keributan pecah. Pemain dan ofisial Persis berlindung di ruang ganti. Asisten Pelatih Persis Choirul Huda menjadi korban pemukulan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Debut Manis HydroPlus Strikers dan MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7s 2025
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Laga Filipina vs Indonesia Diawali Hening Cipta untuk Pele
- Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF 2022 Sebagai Runner Up Grup
- Klasemen Grup A Piala AFF 2022: Indonesia Kalah Selisih Gol dari Thailand
- PSIS Semarang Perpanjang Kontrak Fredyan 'Ucil'
- Pelatih Arema FC Minta Manajemen Rekrut Playmaker Asing
- PSIS Semarang Rekrut Adi Satryo
- Modric Tolak Tawaran Gabung Al Nassr
Advertisement