Advertisement
Luis Milla Dilirik Klub Liga Meksiko
Advertisement
Harianjogja.com, SPANYOL -- Media Meksiko, 90min dan Say Futbol telah melaporkan jika pelatih Persib Bandung Luis Milla saat ini masuk dalam daftar calon pelatih tim raksasa Meksiko, Chivas de Guadalajara.
Hal itu menyusul keputusan dari tim Liga Meksiko tersebut merekrut mantan rekan setim Luis Milla saat bermain di Real Madrid, Fernando Hierro sebagai direktur olahraga.
Advertisement
BACA JUGA : Luis Milla : Kemenangan Ini untuk Anjun
"Tetapi berbagai nama telah dipertimbangkan seperti Albert Celades, Luis Milla, José Bordalás, Paco Jémez, Paco Ayestarán, Juan Manuel Lillo dan bahkan Hugo Sánchez," tulis 90min, dilihat Jumat (21/10/2022).
Dari beberapa nama tersebut, hanya dua nama yang disebut-sebut menjadi kandidat kuat pelatih anyar Chivas. Keduanya adalah Albert Celades dan Luis Milla.
“Kami membutuhkan pelatih yang tahu bagaimana bekerja dengan pemain muda, yang berasal dari dasar. Itu penting. Pelatih yang telah bekerja sama dengan Liga Meksiko. Pelatih yang memiliki mentalitas di liga-liga besar Eropa,” ujar Hierro dilansir dari wawancara dengan Chivas TV.
Luis Milla sendiri bergabung dengan Persib pada Agustus lalu. Milla menyetujui kontrak berdurasi dua tahun dengan Persib hingga Agustus 2024.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Laga Filipina vs Indonesia Diawali Hening Cipta untuk Pele
- Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF 2022 Sebagai Runner Up Grup
- Klasemen Grup A Piala AFF 2022: Indonesia Kalah Selisih Gol dari Thailand
- PSIS Semarang Perpanjang Kontrak Fredyan 'Ucil'
- Pelatih Arema FC Minta Manajemen Rekrut Playmaker Asing
- PSIS Semarang Rekrut Adi Satryo
- Modric Tolak Tawaran Gabung Al Nassr
Advertisement
Advertisement