Advertisement

Hadapi Borneo FC, Persis Solo Boyong 23 Pemain ke Samarinda

Jumali
Jum'at, 26 Agustus 2022 - 23:37 WIB
Jumali
Hadapi Borneo FC, Persis Solo Boyong 23 Pemain ke Samarinda Logo Liga 1 / Ist

Advertisement

Harianjogja.com, SOLOPersis Solo akan menjalani laga tandang pada pekan ketujuh Liga 1 2022/2023 melawan Borneo FC Samarinda di Stadion Segiri, Samarinda pada Minggu (28/8/2022) pukul 18.15 WIB. Menantang pemuncak klasemen sementara, Laskar Sambernyawa memboyong 23 pemainnya ke Samarinda.

Dikutip dari Liga Indonesia Baru, untuk penjaga gawang, caretaker Persis Rasiman membawa dua nama yakni M Riyandi dan Pancar Widiastono. Tidak ada nama mantan kiper Borneo FC, Gianluca Pandeynuwu dalam daftar pemain yang dibawa kali ini.

Advertisement

Di lini belakang, Persis membawa nama-nama terbaiknya mulai dari duo tower Jaimerson dan Fabiano Beltrame, Abduh Lestaluhu, Eky Taufik hingga Rian Miziar. Sementara di lini tengah ada Sutanto Tan, Taufik Febrianto hingga sang kreator lini tengah Alexis Messidoro.

Untuk lini depan, Persis juga memboyong pemain-pemain andalannya macam Fernando Rodriguez, Ryo Matsumura, Ferdinand Sinaga hingga Irfan Jauhari yang dalam beberapa laga terakhir absen akibat cedera. Justru sosok Irfan Bachdim yang tidak masuk dalam list skuat ke Samarinda ini karena masih dalam proses penyembuhan cederanya.

Satu lagi nama yang tak dibawa dalam lawatan penting ini adalah pemain muda andalan, Zanadin Fariz yang dipanggil untuk TC timnas Indonesia U-20. “Zanadin memang dipastikan absen di laga berikutnya lawan Borneo FC. Tak menjadi masalah, karena ada banyak pemain di posisinya yang bisa kami turunkan. Ada Taufiq Febriyanto, Sutanto Tan atau juga Arapenta Poerba,” kata caretaker Persis, Rasiman.

Persis terbang ke Samarinda dengan motivasi tinggi usai memetik dua kemenangan beruntun masing-masing 1-0 atas Bhayangkara FC dan Madura United FC. Memang hasil ini belum mampu mengerek posisi Persis di klasemen sementara.

Fabiano Beltrame dkk masih berada di peringkat ke-15 alias empat terbawah dengan 6 poin hasil dari dua kali menang dan empat kali kalah. Namun ini sudah cukup memperkecil perolehan poin dengan tim-tim di atasnya termasuk dengan PSS Sleman yang ada di peringkat ke-9 dengan nilai 8 atau hanya selisih dua poin saja.

Sedangkan Borneo FC saat ini gagah sebagai pemuncak klasemen sementara dengan nilai 15 hasil dari lima kemenangan dan sekali kalah.

Daftar pemain Persis ke Samarinda:
1. M Riyandi
2. Pancar Widiastono
3. Jaimerson
4. Fabiano Beltrame
5. Rian Miziar
6. Andri Ibo
7. Eky Taufik
8. M Shulton
9. Sutanto Tan
10. Taufiq Febrianto
11. Abduh Lestaluhu
12. Kevin Gomez
13. M Kanu
14. C Bhagascara
15. Ryo Matsumura
16. Samsul Arif
17. Alexis Messidoro
18. Arapenta Poerba
19. Althaf Indie
20. Alfath Fathier
21. M Jauhari
22. Fernando Reodriguez
23. Ferdinand Sinaga

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Proliga Hari Pertama, Jakarta Pertamina Enduro Kalahkan Bandung BJB

Olahraga
| Jum'at, 26 April 2024, 10:37 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement