PSS Sleman Target Finis 10 Besar
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN — Manajemen PSS Sleman menargetkan mampu finis di peringkat 10 besar pada kompetisi Liga 1 2022/2023. Hal itu menyusul banyaknya perombakan yang dilakukan terhadap skuat Super Elang Jawa jelang kompetisi Liga 1.
“Kita kan melakukan perombakan cukup signifikan tahun ini. Tentunya kita berharap prestasi kita jauh lebih baik dibandingkan musim lalu. Yang pasti di 10 besar. Saya yakin kita lebih baik lagi,” kata Direktur Utama PT Putra Sleman Sembada (PSS), Andywardhana Putra saat Launching tim dan jersey PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Rabu (20/7/2022) malam.
Advertisement
PSS Sleman resmi memperkenalkan skuat, jersey dan sponsor tim di kompetisi Liga 1 2022/2023, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (20/7/2022) malam. PSS Sleman memperkenalkan 30 pemain yang memperkuat PSS Sleman di kompetisi Liga 1 2022/2023.
Sementara untuk jersey, PSS Sleman memperkenalkan tiga jersey yang digunakan pada kompetisi Liga 1 2022/2023 mendatang. Jersey berkelir hijau dengan variasi putih pada kiri kanan leher akan digunakan untuk laga kandang.
Sedangkan jersey away berkelir putih dengan variasi hijau pada kiri kanan leher, dan jersey ketiga dengan kelir hitam dengan variasi putih pada kiri kanan leher. Sementara untuk jersey kiper, PSS Sleman memperkenalkan tiga varian kelir yang berbeda.
Ada warna merah yang dipadukan dengan hitam di bagian bahu. Adapula warna kuning yang dipadukan dengan hitam pada bahu dan ungu yang dipadukan dengan hitam pada bahu.
Sedangkan untuk kompetisi Liga 1 2022/2023, PSS Sleman didukung oleh empat sponsor. Selain, apparel lokal Sembada, pada bagian depan jersey menempel logo Indofood dan AMMAN. Selain itu, ada logo Extra Joss yang menempel dibagian belakang jersey PSS Sleman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Sambut Musim 2025, Ini Tampilan Baru MotoGP Tahun Depan
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Laga Filipina vs Indonesia Diawali Hening Cipta untuk Pele
- Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF 2022 Sebagai Runner Up Grup
- Klasemen Grup A Piala AFF 2022: Indonesia Kalah Selisih Gol dari Thailand
- PSIS Semarang Perpanjang Kontrak Fredyan 'Ucil'
- Pelatih Arema FC Minta Manajemen Rekrut Playmaker Asing
- PSIS Semarang Rekrut Adi Satryo
- Modric Tolak Tawaran Gabung Al Nassr
Advertisement
Advertisement