Advertisement

Preview PSS Vs Barito Putera: Adu Kekuatan di Lini Tengah

Jumali & Budi Cahyana
Jum'at, 26 Juli 2019 - 22:07 WIB
Budi Cahyana
Preview PSS Vs Barito Putera: Adu Kekuatan di Lini Tengah Brian Ferreira - Harian Jogja/Jumali

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—PSS Sleman dan Barito Putera berada dalam situasi yang hampir sama menjelang pertandingan pekan kesebelas Liga 1 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (27/7/2019) sore.

Kedua tim kehilangan pilar lini depan, tetapi mendapat tambahan tenaga yang berarti di lini tengah.

Advertisement

Super Elang Jawa terancam tidak bisa menurunkan Yevhen Bokhashvili sedangkan Laskar Antasari malah sudah pasti tidak diperkuat Rafael Silva. Keduanya adalah pemain tertajam di masing-masing klub.

Saat lini depan kedua tim terancam rapuh, lini tengah mereka bisa tampil dengan kekuatan penuh. Barito Putra kembali diperkuat Bayu Pradana. Adapun PSS Sleman kembali bisa memainkan Brian Ferreira.

Brian adalah sumber utama kreativitas PSS Sleman. Pekan lalu, dia absen melawan Bali United dan PSS sangat terpengaruh. Di babak pertama, lini tengah PSS kesulitan mengirim umpan ke sepertiga akhir lapangan. Yevhen Bokhasvili akhirnya terpaksa keluar sarang untuk menjemput bola. PSS kemudian langsung mencoba tembakan jarak jauh. Dari lima percobaan tembakan yang dilepaskan Super Elang Jawa, empat dilepaskan dari luar kotak penalti, dua dilesakkan oleh Yevhen.

Skema serupa bisa diterapkan PSS Sleman kali ini. Kemungkinan besar Seto akan memakai skema false nine karena Yevhen tidak bugar dan kemungkinan besar tak bisa dimainkan. 4-3-3 dengan ujung tombak yang biasa dipakai PSS akan diganti 4-3-3 tanpa striker murni.

Brian Ferreira sudah bebas dari hukuman akumulasi kartu dan bisa dimainkan besok sore.

Dalam skema ini, Brian bisa mengisi peran false nine. Gelandang Argentina tersebut punya keunggulan dribel dan visi permainan sehingga dia bisa diberi beban tambahan sebagai penyelesai serangan, ditopang Haris Tuharea di kiri dan Rangga Muslim atau Irkham Milla di kanan.

Sementara, Barito Putera kembali diperkuat Bayu Pradana yang sudah sembuh dari cedera.

Pulihnya Bayu memungkinkan Pelatih Barito Putera Yunan Helmi menurunkan tiga gelandang yang punya pengalaman memperkuat Timnas: Evan Dimas, Paulo Sitanggang, dan Bayu Pradana.

“Kami punya lebih banyak pilihan di tengah. Semoga saat melawan PSS, kami bisa menurunkan komposisi terbaik,” kata Yunan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Olimpiade Paris 2024, Obor Api Dimulai Dinyalakan dari Reruntuhan Kuil Hera di Yunani

Olahraga
| Senin, 15 April 2024, 11:37 WIB

Advertisement

alt

Pengunjung Kopi Klotok Membeludak Saat Libur Lebaran, Antrean Mengular sampai 20 Meter

Wisata
| Minggu, 14 April 2024, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement