Babak Pertama, PSIS Semarang Unggul 2-1 Atas Persikabo 1973

Advertisement
Harianjogja.com, SEMARANG — PSIS Semarang sementara unggul 2-1 atas tamunya Persikabo 1973 pada babak pertama laga pekan ke-9 Liga 1 2022/2023 di Stadion Jatidiri, Semarang, Jumat (9/9/2022) sore.
Advertisement
BACA JUGA: TelkomClick 2023: Kesiapan Kerja Karyawan dalam Sukseskan Strategi Five Bold Moves di Tahun 2023
Dua gol PSIS ke gawang Persikabo dicetak oleh Riyan Ardiansyah pada menit ke-15 dan 18. Sebiji gol Persikabo dicetak oleh Yandi Sofyan Munawar menit ke-42.
Sejak awal babak pertama, PSIS langsung tampil menekan. Beberapa peluang didapatkan melalui Riyan Ardiansyah, dan Wawan Febrianto. Namun, peluang itu gagal dikonversikan menjadi gol.
PSIS baru mampu membuka keunggulan 1-0 melalui Riyan Ardiansyah pada menit ke-15 usai menerima umpan dari Fredyan Wahyu.
Unggul 1-0 tidak membuat PSIS mengendurkan serangan. Alhasil, di menit ke-18, PSIS kembali menambah keunggulan melalui Riyan Ardiansyah usai menerima umpan dari Taisei Marukawa. 2-0 untuk keunggulan PSIS.
Tertinggal 2-0, membuat Persikabo tampil menekan. Namun, sejumlah usaha melalui Gustavo Henrique dan Bruno Dybal masih belum mampu mengubah kedudukan.
Usaha dari Persikabo baru menemui hasil pada menit ke-42 melalui Yandi Sofyan usai menerima umpan dari Bruno Dybal. Skor 2-1 bertahan hingga akhir pertandingan.
Susunan pemain :
PSIS Semarang (5-3-2)
Aldhila Ray Redondo (gk); Frendi Saputra (c), Alie Sesay, Riyan Ardiansyah, Aqsha Saniskara, Alfeandra Dewangga; Fredyan Wahyu, Guntur Triaji, Wawan Febrianto; Taisei Marukawa, Jonathan Cantillana
Persikabo 1973 (4-3-3)
Syahrul Fadillah (gk); Gilang Ginarsa (c), Lucas Moreira, Lucky Octavianto, Didik Wahyu; Tomoki Wada, Tegar Infantrie, Bruno Dybal; Yandi Sofyan, Ryan Kurnia, Gustavo Henrique
BACA JUGA: Finnet Dukung Digitalisasi Sistem Pembayaran Proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Jadwal Wakil Indonesia di Babak 16 Besar Spain Masters 2023 Sore Ini: Ada Fajar/Rian
Advertisement

Deretan Negara di Eropa yang Bisa Dikunjungi Bagi Pelancong Berduit Cekak
Advertisement
Berita Populer
- Laga Filipina vs Indonesia Diawali Hening Cipta untuk Pele
- Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF 2022 Sebagai Runner Up Grup
- Klasemen Grup A Piala AFF 2022: Indonesia Kalah Selisih Gol dari Thailand
- PSIS Semarang Perpanjang Kontrak Fredyan 'Ucil'
- Pelatih Arema FC Minta Manajemen Rekrut Playmaker Asing
- PSIS Semarang Rekrut Adi Satryo
- Modric Tolak Tawaran Gabung Al Nassr
Advertisement