PSS Sleman vs Persib : PSS Bertekad Amankan 3 Poin
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA — PSS Sleman bertekad meraih kemenangan atas Persib Bandung pada lanjutan Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (11/2/2022) malam.
Sejumlah persiapan telah dilakukan oleh PSS untuk mengamankan tiga poin dari Persib.
Advertisement
“Kami siap dengan pertandingan besok. Motivasi pemain juga sangat tinggi. Kondisi pemain saat ini sangat bagus dan berusaha maksimal untuk pertandingan besok,” kata Asisten pelatih PSS Sleman Guntur Cahyo Utomo, Kamis (10/2/2022).
Meski demikian, Cahyo mengakui jika Persib adalah tim kuat. Tim asal Bandung itu berada di tiga besar pemimpin klasemen sementara Liga 1 2021/2022.
“Dan kita harus waspada dan kerja keras untuk besok. Hal ini tidak mengecilkan mentalitas pertandingan. Kami fokus ke dalam tim dan akan mampu ambil poin di pertandingan besok,” kata Guntur.
PSS pun telah melakukan antisipasi terkait dengan keberadaan sejumlah pemain berkualitas yang dimiliki Persib. Guntur memerkirakan, Persib akan tetap memainkan permainan yang lebih banyak mengandalkan kecepatan dari pemain sayap.
“Mereka akan banyak crossing dari flang. Kita waspadai hal-hal itu. Barisan belakang kami juga siap untuk mengahdapi dua penyerang mereka. Tinggal daya juang dan mentalitas pemain nantinya,” ucap Guntur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Sambut Musim 2025, Ini Tampilan Baru MotoGP Tahun Depan
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Laga Filipina vs Indonesia Diawali Hening Cipta untuk Pele
- Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF 2022 Sebagai Runner Up Grup
- Klasemen Grup A Piala AFF 2022: Indonesia Kalah Selisih Gol dari Thailand
- PSIS Semarang Perpanjang Kontrak Fredyan 'Ucil'
- Pelatih Arema FC Minta Manajemen Rekrut Playmaker Asing
- PSIS Semarang Rekrut Adi Satryo
- Modric Tolak Tawaran Gabung Al Nassr
Advertisement
Advertisement