Advertisement
PSS Tanpa Gol Saat Lawan Persik, Begini Komentar Dejan

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Pelatih PSS Sleman Dejan Antonic memberikan komentarnya terkait hasil tanpa gol saat melawan Persik Kediri. Dejan mengakui merasa terganggu dengan situasi saat ini.
Dejan mengatakan pertandingan melawan Persik Kediri cukup berat karena situasi kedua sama-sama dalam keadaan panas dan ingin terbebas dari posisi papan bawah., Ia melihat permainan keduanya sama-sama memiliki beban karena sama-sama tidak mau kalah. Menurutnya PSS memiliki banyak kesempatan untuk membuat gol, terutama di babak kedua namun tak dapat menghasilkan gol.
Advertisement
“Tetapi karena kondisi kami hari ini banyak pemain yang tidak bisa turun ada yang cedera, tetapi anak-anak sudah secara maksimal. Sekarang kita dapat satu dan sekarang kami akan lihat perkembangan agar bisa keluar dari situasi sekarang ini,” katanya dalam konferensi pers daring usai pertandingan, Minggu (3/10/2021).
Dejan mengakui kondisi PSS saat ini cukup menganggu pemain dengan adanya beban berat. Namun ia yakin PSS akan bisa keluar dari persoalan dan bisa mengemas poin di kemudian hari.
“Kita semua tahu kondisi di PSS Sleman situasi ini, jujur ganggu anak-anak, kami semua profesional sudah lama di sepakbola Indonesia, situasi seperti ini mungkin kita ada yang dulu, tetapi kita sama-sama harus keluar dari masalah ini semua bisa selesai, bisa fokus ke anak-anak.
Kita pasti bisa lebih baik lagi, saya lihat anak-naka banyak perubahan, semoga kita dapat tiga poin di lain hari,” ucapnya
Dejan mengatakan dengan libur selama dua pekan akan digunakan timnya untuk berlatih secara maksimal. Karena para pemainnya hanya bermain selama lima hari sebelum Liga 1 dimulai sehingga banyak yang cedera, seperti kaki mengalami kram.
“Kami baru mulai latihan lima hari sebelum game, ini cukup berat untuk anak-anak karena saya minta maaf, saya lihat hari ini ada tiga pemain kram tidak bisa bermain, situasi saya lebih bagus dari yang lain. Dua pekan ke depan fokus latihan untuk persiapan semoga anak-anak lebih kuat, lebih bagus, untuk permainan ke 7, 8, 9, 10,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Laga Filipina vs Indonesia Diawali Hening Cipta untuk Pele
- Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF 2022 Sebagai Runner Up Grup
- Klasemen Grup A Piala AFF 2022: Indonesia Kalah Selisih Gol dari Thailand
- PSIS Semarang Perpanjang Kontrak Fredyan 'Ucil'
- Pelatih Arema FC Minta Manajemen Rekrut Playmaker Asing
- PSIS Semarang Rekrut Adi Satryo
- Modric Tolak Tawaran Gabung Al Nassr
Advertisement