Advertisement
Liga Italia: Juventus Tergelincir di Verona, Lazio Tumbang

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Juara bertahan Juventus makin sulit dalam perjalanan menuju podium juara Serie A Italia musim 2020-2021 setelah ditahan imbang Hellas Verona dengan skor 1–1.
Dalam pertandingan pekan ke-24 Serie A Italia yang berlangsung pada Minggu (28/2/2021) dini hari WIB di Stadion Marc Antonio Bentegodi di Verona, kedua gol terjadi pada babak kedua.
Advertisement
Ujung tombak Juventus asal Portugal Cristiano Ronaldo membuktikan ketajamannya dengan menjebol gawang tuan rumah ketika babak kedua memasuki menit ke-4 dengan assist Federico Chiesa.
BACA JUGA : Catatan Buruk Lazio Terus Berlanjut
Namun, tuan rumah berhasil melesakkan gol balasan pada menit ke-77 melalui kontribusi Antonin Barak dengan memanfaatkan umpan Darko Lazovic.
Dengan hanya mendapatkan tambahan 1 angka, klub berjuluk Si Nyinya Tua gagal merapatkan jarak nilai dengan peringkat kedua AC Milan. Perolehan nilai Juve kini 46, berselisih 3 poin dari Milan.
Sementara itu, Hellas Verona juga tidak mengalami perubahan posisi, tetap di peringkat kesembilan dengan koleksi nilai 35.
Dalam pertandingan lainnya yang juga digeber pada Minggu dini hari WIB, Lazio menelan kekalahan dengan skor 0–2 ketika bertandang ke Stadion Renata Dall Ara, markas Bologna.
BACA JUGA : Liga Italia : Napoli Hajar Parma, Lazio Sukses Balas Dendam
Lazio sebenarnya berpeluang mencetak gol pada menit ke-17, tetapi eksekusi penalti Ciro Immobile gagal membuahkan gol. Sebaliknya 2 menit kemudian Ibrahima Mbaye justru mencetak gol pembuka tuan rumah dan pada menit ke-64 Nicola Sansone mempertebal keunggulan Bologna.
Dengan kemenangan ini, Nologna sekarang menempati peringkat ke-11 dengan nilai 28, sedangkan Lazio tertahan di slot keenam dengan nilai 43.
Hasil pertandingan pekan ke-24 hingga Minggu dini hari WIB: Spezia 2 vs Parma 2; Bologna 2 vs Lazio 0; Hellas Verona 1 vs Juventus 1.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Klasemen Piala Asia Futsal Putri Setelah Indonesia Kalahkan Bahrain
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Laga Filipina vs Indonesia Diawali Hening Cipta untuk Pele
- Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF 2022 Sebagai Runner Up Grup
- Klasemen Grup A Piala AFF 2022: Indonesia Kalah Selisih Gol dari Thailand
- PSIS Semarang Perpanjang Kontrak Fredyan 'Ucil'
- Pelatih Arema FC Minta Manajemen Rekrut Playmaker Asing
- PSIS Semarang Rekrut Adi Satryo
- Modric Tolak Tawaran Gabung Al Nassr
Advertisement