Advertisement

Terbuang dari Madrid, James Rodriguez Ingin ke Atletico

M. Syahran W. Lubis
Jum'at, 15 Mei 2020 - 15:02 WIB
Galih Eko Kurniawan
Terbuang dari Madrid, James Rodriguez Ingin ke Atletico James Rodriguez ketika memperkuat Bayern Munchen musim lalu./Reuters - Michael Dalder

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA – Playmaker Real Madrid James Rodriguez, yang kehadirannya tak dikehendaki lagi di klub tersebut, hanya ingin bergabung dengan Atletico Madrid daripada pindah ke Inggris atau Italia.

Menurut laporan Onda Cero melalui El Mundo Deportivo yang dilansir Football Espana pada Kamis (14/5/2020) malam WIB, agen pemain Jorge Mendes telah berbicara dengan CEO Atleti Miguel Ángel Gil Marín tentang potensi kesepakatan, yang awalnya dieksplorasi musim panas lalu.

Advertisement

Batu sandungan terbesar untuk kesepakatan apa pun adalah paket upah pemain tersebut saat ini yang mencapai 8,5 juta euro per tahun, yang menurut laporan, Atleti menganggap sangat tinggi.

James baru memulai empat pertandingan La Liga untuk Madrid musim ini dan belum tampil dalam satu menit aksi liga sejak kekalahan 0 - 1 pada Oktober tahun lalu di markas Real Mallorca.

Kontrak gelandang Timnas Kolombia itu di Madrid berakhir pada 2021 dan sebuah laporan bulan lalu di Diario AS mengklaim bahwa Manchester United, Everton, Juventus, dan Napoli termasuk di antara klub-klub yang berminat menggunakan jasanya.

Mantan playmaker Porto kembali ke Los Blancos alias Si Putih, julukan Real Madrid, musim tahun lalu panas lalu setelah menjalani kontrak pinjaman berdurasi dua musim bersama juara Jerman Bayern Munchen.

James mencetak 15 gol dan memberikan 20 assist dalam 67 pertandingan untuk klub Bavaria tersebut sepanjang 2017 hingga 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis Indonesia

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Olimpiade Paris 2024, Obor Api Dimulai Dinyalakan dari Reruntuhan Kuil Hera di Yunani

Olahraga
| Senin, 15 April 2024, 11:37 WIB

Advertisement

alt

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru

Wisata
| Minggu, 07 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement