Advertisement

PSIM Jogja Gagal Rekrut Mantan Penyerang Persis Solo

Jumali
Minggu, 09 Februari 2020 - 19:37 WIB
Budi Cahyana
PSIM Jogja Gagal Rekrut Mantan Penyerang Persis Solo Ikhwan Azka Fauzi Wibowo (kanan). - Harian Jogja/Jumali

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA - PSIM Jogja gagal mendapatkan tanda tangan mantan penyerang Persita dan Persis Solo, Ikhwan Azka Fauzi Wibowo. Padahal, Azka telah mengikuti latihan bersama PSIM Jogja, sejak Kamis (6/2/2020) pagi.

“Memang belum berjodoh,” kata Manajer PSIM Jogja David MP Hutauruk yang dikonfirmasi Harianjogja.com, Minggu (9/2/2020) sore.

Advertisement

David enggan berbicara banyak mengenai penyebab kegagalan tersebut. Sejauh ini, PSIM Jogja baru mendapatkan delapan pemain.

“Kami masih terus mengejar dan berusaha mendatangkan pemain. Ada beberapa posisi yang harus segera kami isi,” kata David.

Sementara hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan dari Ikhwan Azka Fauzi Wibowo. Pesan yang dikirim Harianjogja.com ke nomor pribadi Azka belum dijawab. 

Ikhwan Azka Fauzi Wibowo memulai karier profesional bersama Bali United pada 2017 dan mencicipi delapan kali penampilan. Pada 2018, Azka Fauzi pindah ke Persis Solo dan mencertak tiga gol dari lima kali bermain. Pemain berpostur 170 sentimeter ini pindah ke Persiraja Banda Aceh pada babak 8 besar Liga 2 2018 dan mencetak tiga gol dari 15 pertandingan.

Pada 2019, Azka Fauzi bergabung dengan Persita Tangerang. Sayang bersama dengan Pendekar Cisadane, Azka Fauzi gagal bersinar karena mengalami cedera jelang kompetisi. Azka Fauzi baru pulih dari cedera pada Desember 2019 lalu sebelum bergabung latihan bersama PSIM Jogja. Kini Aska akan bergabung dengan PSMS Medan.

Pelatih PSMS Medan Philep Hansen memastikan Azka akan mulai bergabung dalam latihan Senin (10/2/2020).

"Striker kami sudah deal dari Persita. Kalau enggak salah namanya ada Fauzi-nya,” kata Philep.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

MotoGP Portugal 2024: Bagnaia Buka Suara Terkait Insidennya dengan Marc Marquez

Olahraga
| Senin, 25 Maret 2024, 09:37 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement