Advertisement

Piala Liga Inggris: Arsenal Punya Banyak Kelemahan di Hadapan Liverpool

Chrisna Chaniscara
Rabu, 30 Oktober 2019 - 07:47 WIB
Budi Cahyana
Piala Liga Inggris: Arsenal Punya Banyak Kelemahan di Hadapan Liverpool Granit Xhaka - Reuters/Carl Recine

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Arsenal berada di waktu dan tempat yang salah menjelang lawatan mereka ke markas Liverpool di Anfield, pada babak keempat Piala Liga, Kamis (31/10) dini hari WIB.

The Gunners harus menghadapi Liverpool saat tim tersebut dirundung problem berlapis. Pangkal masalahnya apalagi kalau bukan hasil imbang yang menyesakkan saat melawan Crystal Palace di Liga Premier, akhir pekan lalu.

Advertisement

Pendukung Arsenal saat itu sudah berbunga-bunga saat timnya unggul 2-0 ketika laga baru berjalan 10 menit. Namun, perasaan mereka hancur seketika saat Palace berhasil menyamakan skor menjadi 2-2.

Hasil itu diperparah dengan ulah Granit Xhaka yang bereaksi buruk atas kritik fans ketika diganti di pertengahan babak kedua. Insiden itu mengancam posisi ban kapten yang melingkar di lengannya. Skuat Arsenal bahkan disebut mulai terbelah terkait perbedaan perlakuan Unai Emery pada Granit Xhaka dan pemain bermasalah lain, Mesut Ozil. Namun sang pelatih membantahnya.

“Dia [Xhaka] salah, reaksinya salah pada saat itu. Kami bekerja untuk mengatasi permainan di bawah tekanan,” ucap Emery seperti dilansir bbc.com, seusai laga.

Dengan waktu yang amat mepet, Emery tentu wajib mengembalikan moral anak asuhnya saat melawat ke Anfield tengah pekan lalu. Jika kembali mendapat hasil buruk, bukan tak mungkin nasib Emery bakal dipertaruhkan.

Liverpool tengah dalam performa gemilang dengan memenangi tujuh dari delapan laga terakhirnya di semua kompetisi. Hal ini jelas kontras dengan situasi Arsenal yang cuma menang sekali dalam tiga laga terakhir di semua ajang.

Namun, The Reds baru saja mendapatkan kabar yang kurang menyenangkan dari Joel Matip. Bek andalan ini harus absen enam pekan karena cedera lututnya kambuh. Keseimbangan lini pertahanan Liverpool kian riskan menyusul kondisi Virgil van Dijk yang masih diragukan untuk tampil melawan Arsenal.

Alhasil, Jurgen Klopp harus mengandalkan duo bek cadangan, Joe Gomez dan Dejan Lovren, apabila van Dijk belum kunjung pulih. “Cederanya hanyalah hal kecil yang biasanya selesai dalam dua pekan. Namun, kemudian muncul lagi setelah laga kontra Sheffield United dan sekarang kami harus memastikan bahwa pemulihan cederanya benar-benar tuntas,” ujar Klopp soal kondisi Matip.

Lubang di lini pertahanan tersebut bisa dimanfaatkan The Gunners untuk mencuri gol di Anfield. Kali ini Emery mestinya menurunkan striker utama seperti Alexandre Lacazette dan Pierre Aubameyang untuk menambah daya gedor.

Di laga Piala Liga sebelumnya, Emery lebih suka menurunkan pemain muda seperti Martinelli, Reiss Nelson dan Joe Willock. Di sisi lain, Liverpool masih menunggu kondisi terakhir Mohamed Salah. Divock Origi akan menjadi alternatif apabila sang bintang tak kunjung bugar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Olimpiade Paris 2024, Obor Api Dimulai Dinyalakan dari Reruntuhan Kuil Hera di Yunani

Olahraga
| Senin, 15 April 2024, 11:37 WIB

Advertisement

alt

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru

Wisata
| Minggu, 07 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement