Advertisement

Arsenal Dicap Penakut oleh Gelandangnya

Ahmad Baihaqi
Senin, 16 September 2019 - 22:47 WIB
Budi Cahyana
Arsenal Dicap Penakut oleh Gelandangnya Arsenal - Reuters/David Klein

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA - Arsenal ditahan imbang Watford 2-2 dalam pertandingan pekan kelima Liga Premier Inggris. Gelandang Arsenal, Granit Xhaka, menilai timnya terlalu takut sehingga kemenangan gagal diraih.

Dalam pertandingan yang dilangsungkan di Vicarage Road, Minggu (15/9/2019) malam WIB, Arsenal tampil apik di babak pertama. Mereka unggul dua gol lebih dulu yang diborong oleh Pierre-Emerick Aubameyang. Namun, tuan rumah mampu menyamakan kedudukan di babak kedua melalui Tom Cleverley dan penalti Roberto Pereyra.

Advertisement

Dua gol Watford itu sendiri terjadi karena kesalahan di lini belakang. Pada gol pertama, Sokratis salah umpan di kotak penalti sendiri. Bola jatuh di kaki lawan dan berbuah gol. Kemudian pada gol kedua, David Luiz membuat pelanggaran yang berbuah penalti.

"Kami sangat kecewa. Kami menjalani babak pertama yang bagus kemudian kami bermain sangat buruk di babak kedua dan membayar untuk itu," tutur Xhaka seperti dikutip dari BBC, Senin (16/9/2019).

"Kami sudah tahu mereka nothing to lose dan mereka akan menyerang kami tapi kami justru tidak memperlihatkan permainan kami. Kami terlalu takut. Tidak ada yang menginginkan bolanya."

"Setiap tim di Liga Premier itu cukup tangguh untuk mencetak gol jadi Anda harus tetap kalem, bermental kuat, sedangkan kami tidak," lanjut Xhaka.

Hasil ini membuat Arsenal belum pernah menang dalam tiga pertandingan terakhir. Sebelumnya, tim polesan Unai Emery itu dibekuk Liverpool 1-3 dan seri dengan Tottenham Hotspur 2-2. Arsenal kini menempati peringkat ketujuh usai mengoleksi delapan poin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Hadapi FIBA 3X3 Womens Series 2025, Perbasi Panggil 6 Pemain untuk Perkuat Timnas

Olahraga
| Minggu, 29 Juni 2025, 20:07 WIB

Advertisement

alt

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah

Wisata
| Senin, 30 Juni 2025, 06:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement