Advertisement

Jacksen Tiago Kembali Latih Persipura

Newswire
Kamis, 11 Juli 2019 - 21:37 WIB
Budi Cahyana
Jacksen Tiago Kembali Latih Persipura Jacksen F. Tiago - Antara

Advertisement

Harianjogja.com, JAYAPURA—Jacksen F. Tiago kembali melatih Persipura menggantikan Luciano Leandro yang dipecat sejak 30 Juni 2019 lalu.

“Jacksen F. Tiago, mulai Kamis [11/7/2019] resmi menjadi Pelatih Persipura Jayapura dan besok beliau akan tiba di Jayapura,” ujar Ketua Umum Persipura, Benhur Tommy Mano.

Advertisement

BTM, panggilan akrab Mano mengakui, Jacksen paling mengetahui karakter masing-masing pemain Persipura karena sebelumnya juga pernah menjadi pelatih Mutiara Hitam.

Persipura kini terpuruk di peringkat ke-17 klasemen sementara Liga 1 2019 dengan nilai empat dari tujuh kali main. Jacksen diminta membantu Boaz Salossa CS keluar dari zona degradasi. Persipura akan memberi Jacksen wewenang penuh untuk mengantar tim menentukan asisten pelatih.

“Kami sangat harapkan agar dengan kehadiran Jacksen dapat membawa tim hingga naik peringkat,” kata Mano yang juga menjabat Wali Kota Jayapura.

Jacksen F. Tiago adalah pelatih asal Brasil sebelumnya pernah melatih Persipura selama tujuh musim yakni dari 2008-2014.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Hasil Formula 1 GP Inggris 2025: Lando Norris Tercepat

Olahraga
| Minggu, 06 Juli 2025, 23:57 WIB

Advertisement

alt

Jalur Hiking Merapi di Argobelah Klaten Kian Beragam dengan Panorama Menarik

Wisata
| Senin, 30 Juni 2025, 22:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement