Advertisement

Resmi Jadi Pelatih Chelsea, Lampard Bertekad Berikan Banyak Kesuksesan

Budi Cahyana
Kamis, 04 Juli 2019 - 16:07 WIB
Budi Cahyana
Resmi Jadi Pelatih Chelsea, Lampard Bertekad Berikan Banyak Kesuksesan Frank Lampard - chelseafc.com

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Frank Lampard resmi menjadi Pelatih Chelsea, menggantikan Maurizio Sarri yang hengkang ke Juventus, Kamis (4/7/2019).

The Blues membayar biaya transfer 4 juta paun untuk menebus Lampard yang masih terikat kontrak dua musim bersama Derby County. Pelatih berumur 41 tahun itu menandatangani kontrak tiga tahun di Stamford Bridge.

Advertisement

Lampard membawa staf kepelatihannya di Derby ke Stamford Bridge, termasuk eks gelandang Chelsea Jody Morris. Lampard akan disokong personel kepelatihan yang sangat mengenal The Blues, seperti eke pelatih Chelse Chris Jones, analis performa Steve Rands, dan Manajer Pengembangan Skuat Joe Edwards.

“Saya bangga bisa kembali ke Chelsea sebagai pelatih. Semua orang tahu betapa besar cinta saya kepada klub ini dan sejarah yang kami bagi bersama. Fokus saya saat ini adalah mempersiapkan tim untuk menghadapi musim yang akan datang. Saya di sini untuk bekerja keras, memberikan kesuksesan untuk klub. Saya sudah tak sabar untuk memulainya,” ucap Lampard di situs resmi Chelsea.

Lampard adalah legenda The Blues. Dia menghabiskan karier di Chelsea selama 13 tahun, mencetak 211 gol dalam 649 pertandingan dan menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah klub. Lampard memberi Chelsea tiga titel Liga Premier, empat trofi Piala FA, dua gelar Piala Liga, serta masing-masing satu trofi Liga Champions dan Liga Europa. Bersama Chelsea, Lampard juga menjadi peringkat kedua Ballon d’Or pada 2005, saat itu dia kalah suara dari Ronaldinho.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

MotoGP Portugal 2024: Bagnaia Buka Suara Terkait Insidennya dengan Marc Marquez

Olahraga
| Senin, 25 Maret 2024, 09:37 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement