Advertisement

Aji Santoso Mundur dari Kursi Pelatih Persela

Newswire
Minggu, 30 Juni 2019 - 17:27 WIB
Budi Cahyana
Aji Santoso Mundur dari Kursi Pelatih Persela Aji Santoso - Suara.com

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Aji Santoso mengundurkan diri dari posisi Pelatih Persela Lamongan menyusul serangkaian hasil tak maksimal di awal musim Liga 1 2019.

“Benar coach Aji mundur dan infonya sudah kami terima,” ujar asisten pelatih Persela, Ragil Sudirman, Minggu (30/6/2019).

Advertisement

Aji Santoso mundur sehari menjelang laga pekan keenam Liga 1 2019 melawan tuan rumah Persebaya. Selama menukangi Persela musim ini, Aji yang pernah melatih Arema FC belum pernah mengantar timnya menang di lima pertandingan yang telah dilakoni Laskar Joko Tingkir, yakni hanya imbang dua kali dan tiga kali kalah.

Hasil tersebut membuat Persela kini masih terpuruk di peringkat 17 klasemen sementara Liga 1 2019 alias berada di zona merah.

Meski demikian, menurur Ragil, kepergian Aji Santoso dari kursi pelatih Persela tidak boleh terlalu larut disesali, karena tim harus menghadapi laga-laga berikutnya di musim kompetisi tahun ini.

“Pemain jangan sampai berada di bawah tekanan dan harus bermain sebagaimana biasanya dengan meraih hasil terbaik,” ucap Ragil.

Aji Santoso menukangi Persela sejak September 2017, menggantikan pelatih Herry Kiswanto yang juga mundur.

Di Liga 1 musim lalu, legenda Timnas Indonesia itu berhasil mempertahankan Persela berada di kasta sepak bola tertinggi Tanah Air dengan finis di peringkat ke-13 klasemen akhir.

Sementara itu, melalui akun Instagram resmi Persela, Aji Santoso juga telah menyatakan pengunduran dirinya sebagai pelatih kepala Persela Lamongan melalui unggahan video.

“Mulai hari ini saya resign dari Persela. Kenapa di pertandingan kelima? Karena menurut saya cukup tepat. Alasannya dari pertandingan sampai kelima belum menang, kemudian juga biar ada waktu untuk memperbaiki tim dari pelatih baru nanti,” demikian pernyataan Aji Santoso.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Suara.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

PLN Mobile Proliga 2024 di Yogyakarta Resmi Dibuka, Jakarta Elektrik PLN Siap Berlaga

Olahraga
| Jum'at, 26 April 2024, 13:37 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement