Advertisement
Meski Dihukum UEFA, Milan Tetap Beli Bek Kiri Madrid

Advertisement
Harianjogja.com, MILAN — Tepat di hari menerima pengumuman pencoretan dari Liga Europa 2019-2020, AC Milan membeli bek kiri Real Madrid, Theo Hernandez, seharga 20 juta euro atau setara Rp321,9 miliar.
Marca menyatakan bek Prancis berusia 21 tahun itu akan pindah permanen ke San Siro dan menandatangani kontrak enam musim. Adapun Calciomercato melaporkan bahwa Rossoneri membayar 2 juta euro untuk meminjam Theo selama semusim dan akan membayar 18 juta euro untuk membelinya di akhir musim nanti.
Advertisement
Theo dibeli Madrid dua musim lalu dari Atletico Madrid. Dia diplot sebagai penerus Marcelo. Namun, adik Lucas Hernandez, bek kiri Bayern Munchen tersebut, justru tak mendapat banyak kesempatan bermain di Santiago Bernabeu. Dia pun kemudian dipinjamkan ke Real Sociedad sejak Agustus 2018.
Theo kian terjepit setelah Los Blancos merekrut bek kiri Lyon, Ferland Mendy. Area bek kiri Milan sendiri saat ini ditempati tiga pemain yakni Ricardo Rodriguez, Diego Laxalt dan Ivan Strinic. Rossoneri perlu menjual salah satu dari mereka agar neraca keuangan tim tak semakin timpang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Desak Made Raih Perak di Kejuaraan IFSC Climbing World Cup 2025
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Laga Filipina vs Indonesia Diawali Hening Cipta untuk Pele
- Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF 2022 Sebagai Runner Up Grup
- Klasemen Grup A Piala AFF 2022: Indonesia Kalah Selisih Gol dari Thailand
- PSIS Semarang Perpanjang Kontrak Fredyan 'Ucil'
- Pelatih Arema FC Minta Manajemen Rekrut Playmaker Asing
- PSIS Semarang Rekrut Adi Satryo
- Modric Tolak Tawaran Gabung Al Nassr
Advertisement
Advertisement