Advertisement

Besok Malam, Persis Akan Beri Penghormatan untuk Ferry Anto

Ginanjar Saputra
Minggu, 23 Juni 2019 - 23:17 WIB
Budi Cahyana
Besok Malam, Persis Akan Beri Penghormatan untuk Ferry Anto Ferry Anto saat masih menjadi pemain Persis Solo pada 2014. - JIBI/Solopos/Dok

Advertisement

Harianjogja.com, SOLO — Persis Solo akan memberikan penghormatan kepada Ferry Anto Eko Saputro, mantan pemainnya yang hilang di Pantai Baru, Poncosari, Srandakan, Bantul, Kamis (20/6/2019) lalu. Hingga Minggu (23/6/2019), Ferry Anto belum kunjung ditemukan.

Keluarga besar Persis Solo akan menggelar doa bersama di Tugu Kebangkitan Nasional, Jl. Dr. Wahidin, Penumping, Kecamatan Laweyan, Kota Solo, Jawa Tengah (Jateng), Senin (24/6/2019) pukul 19.23 WIB.

Advertisement

Salah seorang superter Persis Solo melalui akun Facebook Sambo Surakarta mengajak siapa saja untuk mengikuti doa bersama itu. "Mari kita luangkan waktu, untuk sejenak berdoa untuk Ferry Anto. Semoga segera diketemukan dalam keadaan apa pun. Dukamu, dukaku duka semua keluarga Samber Nyawa," tulisnya, Minggu (23/6/2019) malam.

Ferry Anto hilang sejak Kamis setelah terseret ombak di di Pantai Baru, Poncosari, Srandakan, Bantul. Dalam kecelakaan air itu, Ferry hilang bersama anak bungsunya, Freya Fajrina Dwi Saputri, 7. Freya ditemukan pada Sabtu (22/6/2019) dalam kondisi tak bernyawa, sedangkan Ferry masih belum diketahui keberadaannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Proliga 2025, Gresik Petrokimia Peringkat Tiga

Olahraga
| Sabtu, 10 Mei 2025, 21:17 WIB

Advertisement

alt

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam

Wisata
| Sabtu, 10 Mei 2025, 20:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement