Advertisement

PSIM Jogja Rancang Uji Coba Lawan Tim Liga 3

Jumali
Selasa, 11 Juni 2019 - 17:57 WIB
Bhekti Suryani
PSIM Jogja Rancang Uji Coba Lawan Tim Liga 3 Vladimir Vujovic - Instagram : Vladoluna3

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA - PSIM Jogja memastikan mengagendakan satu uji coba dengan tim Liga 3 asal DIY jelang kick off Liga 2 2019 melawan Persiba Balikpapan di Stadion Batakan, 22 Juni mendatang.

Uji coba dengan kasta di bawahnya ini dilakukannya guna menjaga sentuhan bola, sekaligus mengecek kesiapan tim menjelang melawan Persiba.

Advertisement

“Kami coba akan mengatur satu friendly match dengan tim dari Liga 3,” kata pelatih PSIM Jogja Vladimir Vujovic, Selasa (12/6/2019).

Menurut Vlado, pemilihan tim Liga 3 sebagai lawan uji coba bukan tanpa alasan. Sebab, melalui uji coba ini, ia ingin melihat bagaimana perkembangan tim dalam upaya membongkar pertahanan lawan yang menerapkan strategi bertahan.

PSIM sempat berhadapan dengan tim yang memilih bertahan total yakni Cilegon United pada laga uji coba beberapa waktu lalu di Jakarta. Alhasil, meski menang dengan skor 2-1, variasi serangan dan usaha membongkar pertahanan lawan masih harus ditingkatkan.

“Selain itu saya ingin melihat perkembangan penyelesaian akhir kami. Karena di laga uji coba melawan Timnas U-23, banyak peluang yang gagal di konversikan menjadi gol,” ucap Vlado.

Mengenai penurunan kebugaran pemain usai libur Lebaran, pelatih asal Montenegro ini akan melakukan pengecekan.

“Kami akan pantau tingkat kebugaran fisik mereka nantinya,” ucap Vlado.

Sementara Manajer PSIM Jogja Effendi Syahputra mengatakan, sampai saat ini belum ada agenda untuk menggelar uji coba. Sebab, pada pekan ini tim fokus pada pengembalian fisik pemain usai libur Lebaran.

“Mungkin baru pekan depan bisa. Saat ini sedang kami komunikasikan,” katanya.

Sementara disinggung mengenai rencana launching dan ziarah ke Makam Imogiri yang menjadi tradisi PSIM Jogja, Effendi menyebut sampai kini masih terus dikomunikasikan dengan semua pihak.

Kemungkinan ziarah ke Makam Imogiri akan dilakukan pada Minggu (16/6/2019) mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

MotoGP Portugal 2024: Bagnaia Buka Suara Terkait Insidennya dengan Marc Marquez

Olahraga
| Senin, 25 Maret 2024, 09:37 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement