Advertisement

Hasil Laga Pekan Terakhir Liga Prancis, PSG Kalah

M. Taufikul Basari
Sabtu, 25 Mei 2019 - 11:37 WIB
Budi Cahyana
Hasil Laga Pekan Terakhir Liga Prancis, PSG Kalah Penyerang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe - Reuters/Gonzalo Fuentes

Advertisement

Hatianjogja.com, JOGJA – Paris Saint-Germain (PSG) menutup Ligue 1 Prancis musim 2018/2019 dengan kekalahan. Les Parisiens kalah 1-3 lawan saat bermain di kandang Stade de Reims, Jumat (24/5) waktu setempat.

Juara Ligue 1 Prancis musim 2018/2019 itu hanya bisa menceploskan satu gol lewat Kylian Mbappe pada menit ke-59, sekaligus jadi rekor. PSG menjadi tim pertama yang terus mencetak gol dalam 38 pertandingan yang mereka jalani musim ini.

Advertisement

Dengan golnya, Mbappe juga memastikan diri menjadi top skor dengan 33 gol. Namun, ia tak bisa menyaingi Lionel Messi (Messi) dalam perebutan gelar top skor Eropa. Ia tertinggal tiga gol dari pemain Barcelona itu.

Pada laga tersebut, gol Reims dicetak Baba Rahman menit 36, Mathiu Cafaro (56'), dan Pablo Chavarria (90+4').

PSG yang secara statistik unggul penguasaan bola 63 persen, tak banyak menciptakan peluang. Dari 13 tendangan yang dicoba dilakukan, hanya 2 yang mengarah ke gawang, sisanya melenceng.

Berbeda dengan Reims, dari 10 tendangan 6 di antaranya mengarah ke gawang PSG yang dijaga Buffon.

Akurasi operan pemain-pemain PSG juga lebih baik daripada Reims, 88 persen dibandingkan 80 persen.

Dengan hasil ini, PSG mengantongi total 91 poin dari 38 kali bermain. Mereka menang 29 kali, seri 4 kali, dan kalah 5 kali. Mbappe dkk. memasukkan 105 gol ke gawang lawan, dan kemasukkan 35 gol.

Selain mencetak 33 gol, Mbappe juga memberi 7 asssit dalam 29 laga yang dijalaninya musim ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Olimpiade Paris 2024, Obor Api Dimulai Dinyalakan dari Reruntuhan Kuil Hera di Yunani

Olahraga
| Senin, 15 April 2024, 11:37 WIB

Advertisement

alt

Pengunjung Kopi Klotok Membeludak Saat Libur Lebaran, Antrean Mengular sampai 20 Meter

Wisata
| Minggu, 14 April 2024, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement