Advertisement

Diejek Cebol, Kapten Roma Berseteru dengan Ronaldo

Ahmad Baihaqi & Hanifah Kusumastuti
Senin, 13 Mei 2019 - 19:02 WIB
Budi Cahyana
Diejek Cebol, Kapten Roma Berseteru dengan Ronaldo Cristiano Ronaldo memegang kepala Alessandro Florenzi dan mengejeknya pendek. - Reuters/Alberto Lingria

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA - AS Roma sukses mengalahkan Juventus 2-0 pada giornata ke36 Seria A 2018-2019 di Stadion Olimpico, Roma, Senin (13/5/2019) dini hari WIB. Kemenangan itu diwarnai perseteruan kapten Alessandro Florenzi dan megabintang Juventus Cristiano Ronaldo.

Ronaldo dan Florenzi bersitegang pada menit ke-58 ketika kedudukan masih 0-0 dan Juventus lebih banyak menekan AS Roma. Keduanya saling ada argumen. Ronaldo lantas menunjukkan gestur mengejek Florenzi yang memiliki tubuh lebih pendek darinya.

Advertisement

"Kamu terlalu pendek untuk bicara [denganku]," kata Ronaldo kepada Florenzi.

Tinggi tubuh Florenzi menang hanya 1,73 meter. Ia menjadi pemain terpendek ketiga di skuat AS Roma setelah Justin Kluivert (1,71 meter) dan Ante Coric (1,72 meter). Adapun tinggi Ronaldo mencapai 1,89 meter. Sehingga Florenzi tampak mendongkak ketika harus berbicara dengan mantan bintang Real Madrid tersebut.

Florenzi jelas sakit hati dengan ejekan Ronaldo.  Dia hendak menyerang Ronaldo, tetapi berhasil diredam oleh rekan-rekannya. 

"Kami dua kali membuang bola keluar lapangan agar seseorang mendapatkan perawatan, dan dua kali pula Ronaldo kemudian justru memainkan bola tersebut. Kami bisa saja melakukan serangan balik lewat Kolarov di babak pertama, tapi kami tidak melakukannya karena kami adalah orang-orang yang baik," ucap Florenzi seperti dilansir dari Football Italia.

"Dia adalah peraih Ballon d'Or dan berpikir dia memiliki hak untuk melakukan semua yang dia lakukan. Saya mengatakan dan melakukan banyak hal bodoh di lapangan juga, tetapi itu semua hanya terjadi di sana." 

Flrorenzi memiliki cara elegan untuk membalas cemoohan Ronaldo tersebut dengan membuka gol untuk Roma pada menit ke-79.

Gol Florenzi begitu berarti karena memecah deadlock  timnya yang sedang berjuang ke zona Liga Champions. Bek kanan berusia 28 tahun tersebut bebas dari perangkap offside ketika meneruskan umpan Edin Dzeko untuk merobek gawang Juve sekitar 10 menit sebelum laga bubar.

Tuan rumah kemudian menggandakan kemenangan lewat Edin Dzeko yang menuntaskan umpan Cengiz Under di menit-menit akhir. Hasil ini membuat AS Roma mengoleksi 62 angka, tertinggal satu angka dari Inter Milan, dan menjaga peluang lolos ke Liga Champions musim depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Megawati Bidik Gelar Juara Proliga 2024

Olahraga
| Minggu, 21 April 2024, 22:27 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement