Advertisement

Liga Inggris Berkuasa di Liga Champions & Liga Europa serta Ciptakan Sejarah di Eropa

Budi Cahyana
Jum'at, 10 Mei 2019 - 05:57 WIB
Budi Cahyana
Liga Inggris Berkuasa di Liga Champions & Liga Europa serta Ciptakan Sejarah di Eropa Dua penyerang Arsenal, Alexandre Lacazette (kiri) dan Pierre Emerick Aubameyang. - Reuters/Arsenal

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA - Liga Premier Inggris menciptakan sejarah di Eropa. Untuk kali pertama, empat finalis dua kompetisi Eropa berasal dari satu negara dan tim-tim asal Inggris yang sukses menorehkan catatan spesial tersebut.

Di final Liga Champions, Liverpool akan menghadapi Tottenham Hotspur pada Minggu (2/6/2019) dini hari WIB di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid. Liverpool melangkah ke final setelah menyingkirkan Barcelona dengan agregat gol 4-3. Sementara, Spurs melaju ke partai puncak setelah secara heroik menang gol tandang atas Ajax Amsterdam dalam agregat 3-3.

Advertisement

Di Liga Europa, Arsenal akan bertemu Chelsea pada partai puncak di Baku Olympic Stadium, Azerbaijan, Kamis (30/5/2019) dini hari WIB. Arsenal melangkah ke final setelah menyingkirkan Valencia dengan agregat 7-3, sedangkan Chelsea menang 4-3 lewat adu penalti atas Frankfurt setelah imbang agregat gol 2-2.

Belum pernah sekali pun finalis Liga Champions dan Liga Europa berasal dari satu negara. Yang sudan sering terkadi adalah finalis Liga Champions berasal dari saru negara dan finalis Liga Europa berasal dari satu negara lain yang berbeda.

Musim ini, empat finalis Liga Champions dan Liga Europa adalah penghuni lima besar papan klasemen sementara Liga Premier. Ironisnya, sang pemuncak klasemen, Manchester City, gagal ke empat besar Liga Champions karena kalah dari Tottenham Hotspur di perempat final.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Olimpiade Paris 2024, Obor Api Dimulai Dinyalakan dari Reruntuhan Kuil Hera di Yunani

Olahraga
| Senin, 15 April 2024, 11:37 WIB

Advertisement

alt

Pengunjung Kopi Klotok Membeludak Saat Libur Lebaran, Antrean Mengular sampai 20 Meter

Wisata
| Minggu, 14 April 2024, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement