Advertisement

Eks Trio Super Elang Jawa Jadi Penggawa Laskar Sambernyawa

Chrisna Chaniscara
Selasa, 07 Mei 2019 - 20:37 WIB
Budi Cahyana
Eks Trio Super Elang Jawa Jadi Penggawa Laskar Sambernyawa Pemain PSS Sleman Slamet Budiyono (kiri) berebut bola dengan pemain Blitar United di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (21/7/2018) malam. - Harian Jogja/Jumali

Advertisement

Harianjogja.com, SOLO—Persis Solo memenangi persaingan untuk mendapatkan Slamet Budiyono. Eks sayap PSS Sleman itu bertolak ke Kota Solo dari Palembang pada Rabu (8/5/2019) malam ini. Keesokan harinya pemain berjuluk Budigol itu akan langsung menjalani tes medis. Jika tak ada halangan kesehatan, Slamet Budiyono segera meneken kontrak dengan Laskar Sambernyawa di hari yang sama.

Slamet Budiyono menyusul dua mantan penggawa Super Elang Jawa yang telah merapat sebelumnya yakni Jodi Kustiawan dan Ilhamul Irhaz.

Advertisement

Persis bergerak cepat untuk “membajak” Slamet Budiyono setelah sang pemain tak kunjung mendapat kejelasan kontrak di calon klub barunya, Persiba Balikpapan. Sebelumnya gelandang Iman Budi Hernandi juga telah merapat ke Persis lantaran tak mendapat kepastian di Beruang Madu. Selain Persis, Slamet Budiyono sempat diincar sejumlah klub seperti PSIM Jogja, Sriwijaya FC dan Perserang Serang.

Klub Liga 1, Badak Lampung FC, pun dikabarkan ngebet mendatangkan winger lincah tersebut. Namun sang pemain memilih melanjutkan kariernya di Persis. Pemain yang akrab disapa Budi ini sempat mengirim sinyal merapat ke Laskar Sambernyawa di akun Instagram-nya beberapa hari lalu. “Slamet Budiyono sudah deal,” ujar Manajer Persis, Setiawan Muhammad, kepada Jaringan Informasi Bisnis Indonesia.

Manajer yang akrab disapa Iwan ini menilai Budi memiliki pengalaman yang dibutuhkan untuk membawa Persis promosi ke Liga 1 musim depan. Musim lalu Slamet Budiyono menjadi salah satu pemain penting yang membawa PSS naik kasta ke Liga 1 musim ini. Pemain yang bisa bermain di posisi sayap dan penyerang tengah ini juga sempat malang melintang di kasta tertinggi bersama Sriwijaya FC. “Meski rekam jejaknya bagus, kami tidak langsung menggaransi Budi bakal langsung menjadi pemain inti. Di Persis, semua pemain mendapat kesempatan yang sama untuk masuk starting eleven,” tegas Iwan.

Setelah hampir resmi memboyong Slamet Budiyono, Laskar Sambernyawa masih berambisi mempertajam lini serang mereka. Iwan menyebut manajemen masih membuka peluang untuk merekrut striker atau playmaker pada pekan ini. Selain itu, Persis masih memburu Erwin Gutawa untuk mengisi satu pos stoper yang masih kosong. Iwan mengatakan kepastian transfer mantan bek Martapura FC itu bakal keluar dua hari mendatang. “Kalau Erwin lepas, kami sudah punya pandangan dua pemain lain,” ujar Iwan yang masih merahasiakan nama pemain tersebut.

Sementara itu, Pelatih Persis, Agus Yuwono, mengakui Slamet Budiyono menjadi salah satu pemain yang direkomendasikan untuk melengkapi skuat. Menurut Agus, Budi memiliki kualitas yang dibutuhkan untuk mengangkat tim selepas kepergian mendadak striker Agi Pratama karena masalah keluarga. “Sudah kami rekomendasi, eksekusinya ada di manajemen,” ujar pelatih asal Malang itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Olimpiade Paris 2024, Obor Api Dimulai Dinyalakan dari Reruntuhan Kuil Hera di Yunani

Olahraga
| Senin, 15 April 2024, 11:37 WIB

Advertisement

alt

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru

Wisata
| Minggu, 07 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement