Advertisement

Ruang Ganti yang Kondusif adalah Resep Kekompakan Liverpool

Hanifah Kusumastuti
Kamis, 03 Januari 2019 - 22:25 WIB
Budi Cahyana
Ruang Ganti yang Kondusif adalah Resep Kekompakan Liverpool Mohamed Salah dan Dejan Lovren - Reuters/Carl Recine

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA - Mohamed Salah sepertinya tak pernah kesepian di Liverpool sejak diboyong dari AS Roma pada 2017. Pemain berjuluk Raja dari Mesir tersebut dikelilingi rekan-rekan setim yang pengertian. Bahkan, beberapa dari mereka tampak sangat dekat dengan Salah, salah satunya bek Dejan Lovren.

Bromance (persahabatan antarlelaki) antara Salah dengan Lovren bisa diketahui dari cara berperilaku sampai chating antarkeduanya di layar ponsel. Salah satu obrolon Salah dengan Lovren menjadi viral di media sosial.

Advertisement

Awalnya, Salah mengucapkan Selamat Tahun Baru kepada rekannya asal Kroasia tersebut. Lovren pun menimpalinya dengan ucapan terima kasih kepada Salah. Tapi, ujung-ujungnya, ucapan Selamat Tahun Baru dari Salah itu hanyalah "modus" untuk menanyakan jadwal latihan tim Liverpool setelah Tahun Baru. Sebab, jadwal latihan Liverpool sempat mengalami perubahaan di momentum pergantian tahun.

"Besok latihannya jam berapa? Saya mengirimimu ucapan Tahun Baru karena saya ingin tahu latihan jam berapa besok. Apakah masih pukul 03.30?" tulis Salah disertai emotikon tertawa, seperti dilansir Liverpoolecho.co.uk, Rabu (2/1/2018).

Desember 2018 lalu, Lovren sempat mengungkapkan kedekatannya dengan Salah. Dia mengaku penyerang yang mencetak 13 gol dan 7 assist di Liga Premier Inggris musim ini tersebut merupakan teman yang peka dengan kondisi rekan-rekannya.

"Sejak hari pertama [bertemu] kami merasa ada koneksi. Kami banyak mengobrol, kami bicara hal-hal pribadi dan kami punya latarbelakang sama dalam kehidupan yang sulit. Tidak mudah tumbuh di mana dia berada di Mesir tanpa punya apa-apa, dan saya juga sama tumbuh di Kroasia di lingkungan konflik perang dan harus kembali ke Jerman. Normalnya, dia bicara dengan Anda dan kemudian tahu bagaimana cara pikirnya...kami teman yang baik, ngopi bareng, bercanda..!," ujar Lovren.

Keakraban memang terlihat kental di ruang ganti Liverpool. Bukan hanya antarpemain, Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, sangat akrab dengan anak buahnya. Pelatih asal Jerman itu mempunyai panggilan khusus untuk pemain-pemainnya, seperti "Bobby" untuk Roberto Firmino.

Ruang ganti yang kondusif inilah yang membuat para pemain Liverpool tampil kompak di dalam dan luar lapangan. The Reds memuncaki klasemen sementara Liga Premier dengan keunggulan enam poin atas Tottenham Hotspur dan tujuh poin atas Manchester City.

Liverpool bisa saja membuat City menyerah di jalur perebutan gelar juara jika mereka menang di Etihad Stadium, Jumat (4/1/2018) dini hari WIB. Jika menang, Liverpool bakal meninggalkan City dengan 10 poin untuk memimpin jalur perebutan gelar Liga Premier musim ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Jadwal Proliga 2024 Kamis 24 April, Pertandingan Pertama LavAni vs Garuda Jaya

Olahraga
| Kamis, 25 April 2024, 09:57 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement