Advertisement
Ketemu Semen Padang di Final, Ini Kata Pelatih PSS Sleman

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN - PSS Sleman akan bertemu dengan Semen Padang di partai final Liga 2 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Senin (3/12/2018) malam.
Namun, jelang pertandingan final, PSS Sleman mengaku masih buta dengan kekuatan dari tim Kabau Sirah. Padahal, skuat Super Elang Jawa (Elja) bertekad meraih trofi Juara Liga 2 2018.
Advertisement
"Secara kekuatan kami memang belum pernah bertemu. Tetapi, secara keseluruhan Semen Padang adalah tim yang bagus," kata pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro, Kamis (29/11/2018).
"Oleh karena itu kami perlu mewaspadai kekuatan mereka," lanjut Seto.
Sementara disinggung soal adanya pemutihan kartu, Seto masih menunggu kejelasan dari operator liga, apakah nantinya sejumlah pemain yang terkena akumulasi dan larangan bermain akan diputihkan. "Nanti kita juga akan lihat apakah ada pemutihan atau tidak, apakah ada pemain kita yang terkena akumulasi kartu atau tidak, saya akan tanya regulasinya," terang Seto.
Terpisah, salah satu pemain PSS Rangga Muslim Perkasa bertekad ingin kembali mengulang sejarah dengan membawa PSS menjadi juara. Musim lalu, Rangga sempat berbaju Persebaya dan mengantar tim Bajul Ijo menjadi juara Liga 2 2017.
"Kita tuntaskan, kita lepaskan pertandingan ini dan kita langsung fokus ke final," ucap Rangga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Meski Kalah dari Bandung, All Stars Jogja Melaju ke Perempat Final Hydroplus Piala Pertiwi 2025
Advertisement

Begini Cara Masuk Gratis ke Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko Khusus Bulan Juli 2025
Advertisement
Berita Populer
- Laga Filipina vs Indonesia Diawali Hening Cipta untuk Pele
- Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF 2022 Sebagai Runner Up Grup
- Klasemen Grup A Piala AFF 2022: Indonesia Kalah Selisih Gol dari Thailand
- PSIS Semarang Perpanjang Kontrak Fredyan 'Ucil'
- Pelatih Arema FC Minta Manajemen Rekrut Playmaker Asing
- PSIS Semarang Rekrut Adi Satryo
- Modric Tolak Tawaran Gabung Al Nassr
Advertisement
Advertisement