Advertisement

Persebaya vs Madura United : Preview dan Prediksi

Jumali
Kamis, 25 Oktober 2018 - 11:55 WIB
Jumali
Persebaya vs Madura United : Preview dan Prediksi Djajang Nurdjaman - Persebaya.id

Advertisement

Harianjogja.com, SURABAYA - Duel klub asal Jawa Timur, Persebaya Surabaya melawan Madura United bakal tersaji di Stadion Gelora Bung Tomo, Kamis 25 Oktober 2018. Tim tuan rumah punya bekal bagus jelang melakoni laga pekan ke-27 Liga 1 2018 ini.

Kemenangan 4-1 atas Persib Bandung membuat kepercayaan diri Persebaya meningkat. Kini, raihan serupa juga ditargetkan oleh tim berjuluk Bajul Ijo.

Advertisement

Mereka butuh kemenangan atas Madura United untuk meninggalkan ancaman zona degradasi. Meski berada di urutan ke-13 klasemen sementara, tapi persaingan di papan bawah masih sengit.

Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman menganggap lawan Madura United adalah laga sulit. Karena Laskar Sape Kerrab memiliki materi pemain yang bagus.

"Untuk lini tengah Madura United juga kuat. Ada Slamet Nurcahyo dan Zah Rahan di sana. Luar biasa tim ini," kata pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut, dikutip dari laman Liga Indonesia.

Dalam tiga pertemuan terakhir mulai dari turnamen pramusim, Persebaya tidak pernah kalah dari Madura United. Dua kali berakhir imbang, dan satu kemenangan didapat Bajul Ijo.

Gomes rupanya sadar dengan rekam jejak tersebut. Tak ingin terus dikuasai, pelatih asal Brasil itu mempersiapkan tim terbaik yang dimiliki guna memetik kemenangan.

"Kami memang belum pernah menang melawan Persebaya. Sekarang kami harus menang. Ini waktunya kami menunjukkan hasrat dan meraih kemenangan," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Proliga Hari Pertama, Jakarta Pertamina Enduro Kalahkan Bandung BJB

Olahraga
| Jum'at, 26 April 2024, 10:37 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement