Sudah di Surabaya, Djajang Nurdjaman Hari Ini Mulai Pimpin Latihan Persebaya
Advertisement
Harianjogja.com, SURABAYA - Pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman akhirnya tiba di Surabaya, Selasa (4/9/2018). Pelatih yang baru saja menyelesaikan lisensi AFC Pro itu dijadwalkan akan memimpin sesi latihan perdananya Rabu besok (5/9/2018) di Lapangan Persebaya, Karanggayam.
"Alhamdulilah hari ini saya bisa sampai di Surabaya dengan selamat dan terima kasih saya ucapkan kepada manajemen yang telah memberikan kesempatan kepada saya di Persebaya ," kata Djanur, dikutip dari laman resmi klub Persebaya.
Advertisement
Djanur akan memimpin Persebaya sampai akhir musim ini. Setibanya di Surabaya, Djanur langsung beristirahat agar dapat fokus untuk memulai sesi latihan bersama tim Persebaya esok hari.
Rencananya, Djanur akan bertemu dengan para pemain untuk pertama kalinya di Wisma Persebaya pada Rabu sore.
Lantas, bagaimana kapten Persebaya menangappi hal ini? “Selamat datang kepada coach Djanur, selamat bergabung dengan Persebaya Surabaya. Semoga bersama kami dapat membawa Persebaya berprestasi lebih baik," kata Rendi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Sambut Musim 2025, Ini Tampilan Baru MotoGP Tahun Depan
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Laga Filipina vs Indonesia Diawali Hening Cipta untuk Pele
- Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF 2022 Sebagai Runner Up Grup
- Klasemen Grup A Piala AFF 2022: Indonesia Kalah Selisih Gol dari Thailand
- PSIS Semarang Perpanjang Kontrak Fredyan 'Ucil'
- Pelatih Arema FC Minta Manajemen Rekrut Playmaker Asing
- PSIS Semarang Rekrut Adi Satryo
- Modric Tolak Tawaran Gabung Al Nassr
Advertisement
Advertisement