Advertisement

PSIM JOGJA VS PERSIBA BALIKPAPAN 2-1 : PSIM Jogja Masih Minus 1 Poin

Jumali
Selasa, 15 Mei 2018 - 18:37 WIB
Jumali
PSIM JOGJA VS PERSIBA BALIKPAPAN 2-1 : PSIM Jogja Masih Minus 1 Poin Pertandingan antara PSIM Jogja melawan Persiba Balikpapan - Harian Jogja/Jumali

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL -- PSIM Jogja sukses mengamankan tiga poin di kandang setelah pada pekan kelima Grup Timur Liga 2 2018 mengalahkan Persiba Balikpapan dengan skor akhir 2-1 di Stadion Sultan Agung Bantul, Selasa (15/5/2018) sore. Atas tambahan tiga poin ini, saat ini PSIM Jogja masih berada di peringkat paling bawah Grup Timur dengan nilai -1.

Tampil dihadapan publik sendiri, PSIM kesulitan membongkar pertahanan Persiba Balikpapan pada awal babak pertama. Strategi negatif football yang diterapkan oleh Persiba Balikpapan membuat usaha yang dilakukan oleh Ismail Haris, Hendri Satriadi dan Hendika Arga gagal. Begitu juga peluang melalui tendangan jarak jauh dari Raymond Tauntu tidak mampu menggetarkan gawang Persiba Balikpapan. Skor kacamata bertahan hingga M Erfan Efendi meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama.

Advertisement

Masuk babak kedua, PSIM langsung tampil menyerang. Alhasil menit ke-47, PSIM Jogja berhasil unggul 1-0 melalui Hendika Arga. Berawal dari umpan silang Hendri Satriadi dari sisi kanan sempat ditepis kiper Persiba, Fajar Setya Jaya. Namun, bola malah jatuh dalam jangkauan Hendika Arga yang langsung mengirimkan sepakan keras ke gawang Persiba Balikpapan. Skor 1-0 untuk keunggulan PSIM Jogja.

Unggul donasi gol tidak membuat PSIM mengendorkan serangan. Menit ke-59, giliran mantan pemain Persiba Balikpapan Hendri Satriadi menjebol gawang klub lamanya. Hendri berhasil mengeksekusi tendangan bebas dan menempatkan bola tepat di tengah gawang Persiba Balikpapan. PSIM unggul 2-0.

Usai unggul 2-0, PSIM masih terus menekan. Namun usaha yang dilakukan belum mampu menambah keunggulan untuk PSIM. Masuk menit ke-70, sebuah insiden mewarnai pertandingan antara kedua kesebelasan.

Berawal dari sebuah pelanggaran yang dilakukan pemain Persiba terhadap pemain PSIM. Alhasil wasit asal Jawa Timur Erfan Efendi mengeluarkan kartu kuning kepada pemain Persiba.

Akan tetapi, saat wasit mengeluarkan kartu kuning tiba-tiba dari arah barat laut muncul seekor anjing herder dan masuk ke tengah lapangan. Hal ini membuat wasit dan beberapa pemain langsung menghindar dan lari kocar-kacir.Sementara demi menjaga keselamatan pemain tersebut, pemain asal Persiba Balikpapan langsung melemparkan sebuah bola.

Seorang petugas kepolisian dalam waktu sekejap langsung datang dan mengamankan anjing tersebut untuk ke luar dari lapangan. Pertandingan pun akhirnya dilanjutkan.

Usai kejadian tersebut, permainan kembali dilanjutkan. Persiba Balikpapan akhirnya mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1 pada menit 90, melalui Danny Namangge. Danny yang berdiri bebas berhasil menanduk bola masuk ke gawang Ivan Febrianto usai memanfaatkan umpan pemain pengganti, Rossi Noprihanis. Skor akhir 2-1 bertahan hingga bubaran.

Pelatih PSIM Jogja Bona Simanjuntak mengaku puas dengan kinerja anak asuhnya. Meskipun demikian diakuinya bahwa strateginya sempat tidak berjalan maksimal di babak pertama.

"Persiba begitu kehilangan bola mereka langsung kebawah sehingga kami kesulitan membongkar pertahanan mereka. Sedangkan di babak kedua, kami minta gelandang terus menekan dan berhasil menciptakan gol," kata Bona.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Jadwal Proliga 2024 Kamis 24 April, Pertandingan Pertama LavAni vs Garuda Jaya

Olahraga
| Kamis, 25 April 2024, 09:57 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement