Advertisement

LIGUE 1 PEKAN 18: Prancis Belum Aman, Tujuh Laga Ditunda, Termasuk Pertandingan PSG

Budi Cahyana
Jum'at, 14 Desember 2018 - 17:05 WIB
Budi Cahyana
LIGUE 1 PEKAN 18: Prancis Belum Aman, Tujuh Laga Ditunda, Termasuk Pertandingan PSG Kylian Mbappe dan Neymar - Reuters/Gonzalo Fuentes

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Untuk kali kedua berturut-turut, juara bertahan sekaligus pemuncak klasemen sementara Ligue 1, PSG, tak akan bermain.

Tujuh partai pekan ke-18 Ligue 1 akan ditunda menyusul situasi keamanan di sejumlah kota di Prancis yang tidak kondusif karena aksi massa anti-kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) dan penembakan Pasar Natal di Starsbourg.

Advertisement

Aparat keamanan dikerahkan untuk menjamin situasi kota alih-alih mengamankan pertandingan sepak bola.

Pengelola Ligue 1 pada Kamis (13/12/2018) memutuskan menunda tiga pertandingan, yakni Marseille menjamu Bordeaux, Nantes versus Montpellier, dan Nice menjamu Saint-Etienne. Keesokan harinya, sebagaimana dikutip ESPN, Ligue 1 menambah empat pertandingan lagi yang masuk daftar tunda, yakni Dijon menjamu PSG yang sedianya digelar Sabtu (15/12/2018) malam WIB, Amiens melawan Angers, Caen menghadapi Toulouse,  dan Guingamp menjamu Rennes.

Dengan demikian, hanya ada tiga laga yang berjalan sesuai jadwal, yakni Reims melawan Strasbourg, Nimes melawan Lille, dan Lyon menghadapi Monaco. Strasbourg sedang berduka menyusul penyerangan di Pasar Natal pada Selasa (11/12/2018) waktu setempat.

Laga Ligue 1 dan Ligue 2 yang tidak tertunda akan diawali dengan mengheningkan cipta untuk menghormati korban penyerangan dan keluarga mereka.

Pada pekan ke-17, enam pertandingan di Ligue 1 juga ditunda dan dialihkan menjadi 15 sampai 16 Januari tahun depan. PSG pekan lalu seharusnya menghadapi Montpellier.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Jogja Tuan Rumah Superchallenge Supermoto 2024, Catat Tanggalnya

Olahraga
| Sabtu, 20 April 2024, 05:47 WIB

Advertisement

alt

Kota Isfahan Bukan Hanya Pusat Nuklir Iran tetapi juga Situs Warisan Budaya Dunia

Wisata
| Jum'at, 19 April 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement