Advertisement

N'Golo Kante Kian Nyaman dengan Posisi Baru

Chrisna Chaniscara
Senin, 10 Desember 2018 - 18:25 WIB
Budi Cahyana
N'Golo Kante Kian Nyaman dengan Posisi Baru N'Golo Kante - Reuters/Paul Childs

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA — N’Golo Kante menjadi salah satu pemain yang mendapat peran baru ketika pelatih Maurizio Sarri tiba di Chelsea awal musim ini.

Pemain yang kerap mengumbar senyum tersebut harus meninggalkan zona nyamannya di pos gelandang bertahan, untuk bergeser ke area gelandang kanan. Sebab, Sarri memilih menempatkan mantan anak buahnya di Napoli, Jorginho, untuk menempati bagian tengah yang semula dikuasai Kante.

Advertisement

Nada sumbang pun sempat diterima Kante. Dia dianggap tidak cocok menempati pos barunya. Kante telanjur memiliki naluri kuat sebagai gelandang pertarung ketimbang sebagai gelandang box-to-box yang ikut membantu serangan dari sayap. Bahkan tidak sedikit pundit yang meminta Kante untuk dikembalikan ke area gelandang bertahan.

Apalagi, Jorginho bukanlah tipe pemain yang suka melakukan tekel. Tapi semua kritikan itu akhirnya dijawab Kante ketika dirinya membantu Chelsea menundukkan juara bertahan Liga Premier Inggris, Manchester City, dengan skor 2-0 di Stamford Bridge, London, Minggu (9/12/2018) dini hari WIB.

Kante menunjukkan kemampuannya sebagai gelandang box-to-box untuk mencetak gol pembuka bagi Chelsea pada menit ke-45. Saat itu, Eden Hazard yang berada di sisi kiri lapangan mengoper bola ke area kosong di sekitar wilayah pertahanan City. Kante yang melihat “bola tak bertuan” tersebut langsung berlari ke depan dan melepaskan tembakan bertenaga untuk merobek gawang City yang dikawal Ederson Moraes.

Bagi sebagian fans Chelsea, Kante bahkan mengingatkan kepada legenda The Blues, Frank Lampard, yang tiba-tiba muncul dari barisan gelandang ke lini serang dan rajin melepaskan gol tembakan jarak jauh. Sementara itu, gol kedua Chelsea dilesakkan David Luiz lewat sundulan pada menit ke-78.

“Saya pikir hari ini Kante mencetak gol karena mendapat peluang, karena dia bermain sangat dekat dengan Jorginho. Dia bertahan dan melakukan beberapa serangan balik dengan bagus,” ujar Sarri, seperti dilansir Football.london, Minggu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Olimpiade Paris 2024, Obor Api Dimulai Dinyalakan dari Reruntuhan Kuil Hera di Yunani

Olahraga
| Senin, 15 April 2024, 11:37 WIB

Advertisement

alt

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru

Wisata
| Minggu, 07 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement