Advertisement

PIALA INDONESIA 2018 : PSS Sleman Ketemu Persibara, PSIM Jogja Jumpa PS Tira di Babak 64 Besar

Jumali
Sabtu, 10 November 2018 - 17:55 WIB
Jumali
PIALA INDONESIA 2018 : PSS Sleman Ketemu Persibara, PSIM Jogja Jumpa PS Tira di Babak 64 Besar Drawing Piala Indonesia 2018 - PSSI

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA - Babak 64 besar Piala Indonesia 2018 akhirnya menemui kejelasan. Hal ini menyusul telah dilakukannya drawing babak 64 besar Piala Indonesia oleh PSSI, Sabtu (10/11/2018). Kompetisi yang melibatkan tim Liga 1, liga 2 dan liga tiga ini akan bertajuk Kratingdaeng Piala Indonesia.

Berdasarkan drawing yang dilakukan oleh PSSI di Graha Pena, Jakarta, dua wakil DIY, yakni PSIM Jogja dan PSS Sleman tergabung di zona 4 bersama PS Tira, PSIP Pemalang, Persijap Jepara, PSIS Semarang, Persik Kendal, dan Persibara Banjarnegara.

Advertisement

Wakil Ketua Umum PSSI Joko Driyono mengapresiasi PT Asiasejahtera Perdana Pharmaceutical yang mendukung pengembangan sepak bola Indonesia dengan menjadi sponsor utama Piala Indonesia melalui produknya Kratingdaeng.

“Tentu ini langkah positif. Sepakbola Indonesia membutuhkan dukungan, kolaborasi dari para stakeholder dan pihak swasta. Kami sangat berterima kasih dan mengapresiasi kerja sama ini,” kata Joko dikutip dari laman resmi PSSI, Sabtu (10/11/2018).

Ia menilai atmosfer persaingan di Piala Indonesia sangat menarik karena tim liga dua dan liga tiga punya motivasi kuat untuk membuat kejutan.

Direktur Pemasaran PT. Asiasejahtera Perdana Pharmaceutical, Davin Thomas berharap sponsorship Kratingdaeng semakin memperkuat posisi Kratingdaeng sebagai pemimpin pasar minuman energi segmen menengah ke atas.

"Kratingdaeng sudah memberikan energi kepada masyarakat Indonesia lebih dari 25 tahun, dan telah menjual lebih dari 4 milyar botol sejak diluncurkan. Sebagai minuman energi terpercaya yang aman dikonsumsi, Kratingdaeng telah meraih ratusan penghargaan dan berperan membantu menjaga stamina para konsumennya.” Ujar Davin

Alasan mensponsori Piala Indonesia juga terkait strategi Kratingdaeng untuk mengenalkan label baru Kratingdaeng yang tampil dengan desain yang lebih modern dan dinamis. Oleh karenanya Davin juga berharap bisa meningkatkan penetrasi minuman energi di Indonesia.

Davin berharap masuknya Kratingdaeng sebagai sponsor bisa memberikan energi positif bagi perkembangan dan prestasi sepak bola Indonesia.

Berikut Hasil Drawing Zona 4 Babak 64 Besar Piala Indonesia 2018 :

PSIP Pemalang vs Persik Kendal

Persijap Jepara vs PSIS Semarang

Persibara Banjarnegara vs PSS Sleman

PS Tira vs PSIM Jogja

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Olimpiade Paris 2024, Obor Api Dimulai Dinyalakan dari Reruntuhan Kuil Hera di Yunani

Olahraga
| Senin, 15 April 2024, 11:37 WIB

Advertisement

alt

Pengunjung Kopi Klotok Membeludak Saat Libur Lebaran, Antrean Mengular sampai 20 Meter

Wisata
| Minggu, 14 April 2024, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement