Advertisement

Liga Europa: BATE Bakal Jadi Ajang Unjuk Kemampuan Giroud

Hanifah Kusumastuti
Kamis, 08 November 2018 - 18:25 WIB
Budi Cahyana
Liga Europa: BATE Bakal Jadi Ajang Unjuk Kemampuan Giroud Olivier Giroud - Reuters/Ian Walton

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA — Penampilan cemerlang Alvaro Morata saat Chelsea menundukkan Crystal Palace 3-1 di Liga Premier Inggris akhir pekan lalu bisa menjadi kabar buruk bagi rekan setimnya, Olivier Giroud.

Morata moncer dengan brace pada pertandingan tersebut. Hal itu tentu membuat Manajer Chelsea, Maurizio Sarri, semakin yakin menempatkan Morata sebagai striker utama timnya. Lantas bagaimana dengan Giroud?

Advertisement

Bomber berperawakan atletis asal Prancis ini pun harus bersaing untuk merebut kembali hati Sarri. Itu harus ditunjukkan Giroud saat Chelsea bertandang ke markas BATE di Borisov Arena, Borisov, Belarusia, Jumat (9/11/2018) pukul 03.00 WIB. Sarri kemungkinan akan merotasi ujung tombak timnya dengan menurunkan Giroud sejak menit awal dan menempatkan Morata di bangku cadangan.

Laga melawan BATE menjadi momentum tepat bagi Giroud. Penyerang berusia 32 tahun tersebut memiliki kenangan manis di Borisov Arena pada Liga Europa musim lalu. Saat itu, Giroud menyumbang brace untuk membawa Arsenal menang 4-2. Kenangan itu semakin menancap di kepala Giroud, karena golnya ke gawang BATE merupakan golnya ke-100 bersama mantan klubnya tersebut.

Kini, Giroud tentu ingin mengukir memori yang tak kalah manis bersama Chelsea. The Blues, julukan Chelsea, sendiri pernah bertemu BATE. Seperti dikutip situs resmi UEFA, Rabu (7/11/2018), ini bahkan menjadi kunjungan perdana tim London Barat tersebut ke Belarusia.

Sarri tetap membawa Eden Hazard dalam lawatannya ke Belarusia ini. Hazard melakoni comeback setelah mengalami cedera ketika dimainkan dari bangku cadangan saat Chelsea menundukkan Palace. Sarri sekaligus membawa Ruben Loftus Cheek.

Gelandang serang berusia 22 tahun itu digadang-gadang bakal dipinjamkan ke klub lain pada Januari nanti. Crystal Palace disebut-sebut berminat meminjam Loftus Cheek. Namun, Sarri menolak tawaran tersebut. "Ruben dimainkan empat hingga lima laga pada Oktober lalu. Saya pikir, situasi seperti ini tidak akan membuatnya dipinjamkan [ke klub lain]," jelas Sarri, seperti dikutip Standard.co.uk. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

MotoGP Portugal 2024: Bagnaia Buka Suara Terkait Insidennya dengan Marc Marquez

Olahraga
| Senin, 25 Maret 2024, 09:37 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement