Advertisement

Nabil Fekir Dikabarkan Merapat ke Liverpool

Ahmad Baihaqi
Jum'at, 08 Juni 2018 - 16:40 WIB
Sugeng Pranyoto
Nabil Fekir Dikabarkan Merapat ke Liverpool Nabil Fekir (Reuters/Emmanuel Foudrot)

Advertisement

Harianjogja.com, LIVERPOOL - Klub Liga Inggris Liverpool terus memburu Nabil Fekir pada musim panas ini. Kini, The Reds pun dikabarkan sudah mencapai kata sepakat untuk memboyong kapten Olympique Lyon tersebut.

Fekir memang menjadi incaran Liverpool sejak jendela transfer musim panas dibuka. Dia disebut-sebut bisa menjadi pengganti sepadan Philippe Coutinho yang hengkang ke Barcelona pada Januari 2018 lalu. Apalagi, Fekir memiliki skill mumpuni layaknya Couitnho. Dia juga ahli dalam mengeksekusi tendangan bebas.

Advertisement

Hal itu lah yang membuat kepincut. Fekir pun dikabarkan berminat untuk pindah ke Liverpool. Namun, ganjalan terdapat pada manajemen Lyon. Klub raksasa Prancis itu enggan melepas sang kapten begitu saja. Lyon pun mematok harga tinggi untuk Fekir.

Nah, kabarnya Liverpool bersedia memenuhi keinginan Lyon. Beberapa media pun mengabarkan Liverpool sudah menyepakati harga untuk Fekir, Jumat (8/6/2018) dini hari WIB. Media ternama Prancis, L E'quipe, juga mengabarkan kesepakatan tersebut.

Beberapa media Inggris seperti BBC, Liverpool Echo, Telegraph, hingga The Guardian pun turut mengabarkan transfer Fekir ke Liverpool. Mayoritas menyebut Liverpool merogoh kocek hingga 53 juta poundsterling atau setara dengan Rp991 miliar untuk mengangkut Fekir ke Anfield. Biaya transfer itu sudah termasuk bonus.

Kabarnya, Fekir akan menjalani tes medis di tempat latihan Timnas Prancis di Clairefontaine, Prancis. Maklum, Fekir saat ini tengah menjalani pemusatan latihan bersama Les Blues untuk Piala Dunia 2018. Oleh karena itu, tim medis Liverpool yang akan mendarat di Prancis demi menuntaskan transfer Fekir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Jogja Tuan Rumah Superchallenge Supermoto 2024, Catat Tanggalnya

Olahraga
| Sabtu, 20 April 2024, 05:47 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement