Advertisement

PIALA DUNIA 2018: Barisan Depan Nigeria Tutupi Kelemahan Kiper

Budi Cahyana
Selasa, 15 Mei 2018 - 00:25 WIB
Budi Cahyana
PIALA DUNIA 2018: Barisan Depan Nigeria Tutupi Kelemahan Kiper Victor Moses - Reuters/Andrew Yates

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Nigeria memilih 30 nama dalam skuat sementara untuk Piala Dunia 2018. Barisan lini depan yang disesaki penyerang di kompetisi Eropa bisa menutupi kelemahan di sektor kiper.

Di Rusia nanti The Super Eagles akan bergabung di Grup D bersama Argentina, Islandia, dan Kroasia. Di Grup ini, hanya Argentina yang belum menentukan skuat sementara maupun final. Sementara, Islandia sudah memilih 23 pemain yang pasti dibawa ke Rusia pada Juni nanti.

Advertisement

Sebagaimana dilansir africanews.com, Senin (14/5/2018), pelatih Nigeria Gernot Rohr akan mengandalkan barisan penyerang dari yang bermain di kompetisi Eropa. Dari delapan nama penyerang yang dipanggil Rohr, hanya satu yang bermain di kompetisi domestik Nigeria, yakni striker Kano Pillars Junior Lokosa. Penyerang sayap Chelsea Victor Moses akan menjadi andalan bersama striker CSKA Moscow yang sempat gagal di Leicester City, Ahmed Musa.

Rohr punya pilihan terbatas di posisi penjaga gawang menyusul pensiunnya kiper Lille, Vincent Enyeama, dari pentas internasional. Andalan Nigeria adalah kiper cadangan Deportivo La Coruna, Francis Uzuho.

 

SKUAT SEMENTARA NIGERIA

Kiper

Francis Uzoho (Deportivo La Coruna, Spanyol)

Ikechukwu Ezenwa (Enyimba FC)

Daniel Akpeyi (Chippa United, Afrika Selatan)

Dele Ajiboye (Plateau United)

Bek

Abdullahi Shehu (Bursaspor, Turki)

Tyronne Ebuehi (Ado Den Haag, Belanda)

Olaoluwa Aina (Hull City, Inggris)

Elderson Echiejile (Cercle Brugge KSV, Belgia)

Brian Idowu (Amkar Perm)

Chidozie Awaziem (Nantes, Prancis)

William Ekong (Bursaspor, Turki)

Leon Balogun (Mainz, Jerman)

Kenneth Omeruo (Kasimpasa, Turki)

Stephen Eze (Lokomotiv Plovdiv)

Gelandang

Mikel John Obi (Tianjin Teda, Tiongkok)

Ogenyi Onazi (Trabzonspor, Turki)

Wilfred Ndidi (Leicester City, Inggris)

Oghenekaro Etebo (Las Palmas, Spanyol)

John Ogu (Hapoel Beer Sheva, Israel)

Uche Agbo (Standard Liege, Belgia)

Joel Obi (Torino, Italia)

Mikel Agu (Bursaspor, Turki)

Striker

Ahmed Musa (CSKA Moscow, Rusia)

Kelechi Iheanacho (Leicester City, Inggris)

Moses Simon (KAA Gent, Belgia)

Victor Moses (Chelsea, Inggris)

Odion Ighalo (Changchun Yatai, Tiongkok)

Alex Iwobi (Arsenal, Inggris)

Junior Lokosa (Kano Pillars)

Simeon Tochukwu Nwankwo (Crotone, Italia)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Megawati Bidik Gelar Juara Proliga 2024

Olahraga
| Minggu, 21 April 2024, 22:27 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement